Pertama mengenalmu aku menyukaimu
Dalam waktu yang singkat kau masuk ke dalam hidupku
Sampai saat aku telah benar-benar mendapatkanmu
Kini Ku lalui hari-hariku sebagai kekasihmu
Awalnya tak sedalam ini rasaku padamu
Tapi perlahan kau luluhkan aku
Mungkin caraku mencintaimu tak seperti yang kau inginkan
Tapi inilah aku yang mencintaimu dengan caraku
Semua berubah ketika dia datang
Dia yang pernah mengisi hari-harimu
Dia masa lalumu
Masa lalumu yang berhasil membuat duniaku terdiam
Aku tau dia belum bisa melepaskanmu
Mungkin dia akan lakukan apa saja
Untuk kembali bersamamu
Mungkin kau berfikir aku terlalu berlebihan
Tapi akku takut
Aku takut jika kau benar-benar bersamanya di belakangku
Semakin lama akku semakin takut
Takut kisah ini akan berakhir
Walaupun kau terus yakinan aku
Aku tetap merasa takut
Mungkin karna aku telah benar-benar masuk ke dalam cintamu
Cinta yang membuatku yakin akanmu
Kembali ku yakinkan diri padamu
Untuk merajut kisahku bersamamu
Indah, sangat indah
Tak bisa ku ungkapkan dengan kata-kata
Akku suka kegigihanmu meyakinkan aku
Membuatku melupakan semua rasa takut itu
No comments:
Post a Comment